Senin , 17 Februari 2025

Belum Terima Informasi, Plh Gubri : Kita Harus Dukung Keputusan Pemerintah Pusat Terkait Penunjukan Pj Gubri

PEKANBARU, (pekanbarupos co)– Terkait beredar di media sosial ucapan selamat untuk Staf Ahli Kementerian Perekonomian RI Elen Setiadi, sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri), Pemerintah Provinsi Riau menegaskan belum menerima surat resmi. Kendati demikian, Plh Gubernur Riau SF Hariyanto memgharapkan seluruh masyarakat dapat bersabar dan tetap menyikapinya dengan tenang.

“Saya mewakili Pemerintah Provinsi Riau mengapresiasi setiap keputusan dari Presiden RI untuk penunjukan Penjabat (Pj) Gubernur Riau. Siapapun yang terpilih wajib kita dukung, karena sudah melalui prosedur dan tahapan yang panjang dan sesuai aturan yang berlaku,” tuturnya.

SF Hariyanto yang juga Sekdaprov Riau juga mengharapkan masyarakat tetap bersabar menunggu surat resmi dari Pemerintah Pusat.

Terkait, informasi yang beredar tentang waktu pelantikan dalam waktu dekat ini, ia beluk dapat memastikan. “Ya kalau soal waktu itu domain pusat. Kita dalam hal ini hanya menunggu. Ya masyarakat harap bersabar. Yang pasti siapapun yang dipilih pusat kita harus hormati dan harus didukung untuk kemajuan Riau ke depan,” terang Hariyanto.

Begitu juga Kepala Biro Pemerintahan dan Otonomi Daeeah (Pem dan Otda) Setdaprov Riau Jhon Armedy Pinem menyatakan belum mendapatkan informasi pasti soal siapa yang akan menjadi Pj Gubernur Riau. “Sampai saat ini Kepres belum kami terima,” terangnya.

Seperti diinformasikan sebelumnya, beredar di media sosial ucapan selamat untuk Staf Ahli Kementerian Perekonomian RI Elen Setiadi, sebagai Penjabat (Pj) Gubernur Riau (Gubri). Hanya saja, sampai hari ini belum diketahui kebeneran informasi karena belum turunnya SK dari Pemerintah Pusat.(rls/dre)

About Linda Agustini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *