Selasa , 4 November 2025
Rombongan DEKS dan BPBRIN UNAIR saat berkunjung di Ponpes Alquran Almajidiyah Bagan Batu.Rabu (7/8/2024).met

DEKS BI dan BPBRIN UNAIR Lakukan Kerjasama dengan Ponpes Almajidiyah 

Almajidiyah Bakal Jadi Pusat Pelatihan dan Pengembangan Ternak Ayam serta Pilot Project RPH

BAGANBATU (pekanbarupos.co) —  Pertama kalinya, Pondok Pesantren Alquran Almajidiyah Bagan Batu Kecamatan Bagan Sinembah Kabupaten Rokan Hilir di kunjungi tamu istimewa dari Bank Indonesia melalui Departemen Ekonomi dan keuangan syariah ( DEKS ) serta Badan Pengembangan Bisnis Rintisan dan Inkubasi Universitas Airlangga ( BPBRIN UNAIR).Rabu (7/8/24).

Kedatangan tersebut disambut langsung oleh Pimpinan Pondok Pesantren Alquran Almajidiyah Ustadz M.Zuhri. Sementara rombongan yang datang dari BI DEKS di pimpin langsung Ilham Akbar Ar-Rasyid Zalika Nasser dan Ridwan. Kemudian Koordinator Badan BPBRIN UNAIR, Dr. Achsania Hendratmi, S.E,. M.Si . Ketua Teaching Farm Universitas Airlangga, Dikky Eka Mandala Putranto, DVM., M.S. Ketua Hebitren Riau K.H Zainal Abidin dan Ketua IPI Riau K.H Zamjuri berserta rombongan.

Pimpinan Pondok Pesantren Alquran Almajidiyah Bagan Batu Ustadz M.Zuhri kepada awak media Posmetro Rohil/ Pekanbarupos.co mengatakan, kunjungan ini adalah berkenaan dengan program Kemandirian Ekonomi Pesantren Berbasis Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan ( GNPIP ) dan pengembangan ekonomi, bisnis pondok pesantren.

“Bank Indonesia melalui DEKS dan BPBRIN UNAIR ini untuk menindak lanjuti program pusat pelatihan ternak ayam pedaging di Pondok Al-qur’an Al-Majidiyah,” kata Ustadz M.Zuhri

Kemudian daripada itu, kata Ustadz Zuhri yang akrab disapa, kunjungan ini juga untuk melaksanakan agenda selanjutnya yaitu program Pilot Project Hilirisasi RPH ( Rumah Potong Hewan ) yang sasarannya adalah seluruh pondok pesantren yang ada di Provinsi Riau.

“Sasarannya Pondok Pesantren yang ada di Riau, jumlahnya ada sekitar 567 Pondok Pesantren,” kata Zuhri. Dalam kesempatan itu, lanjut Zuhri, Ketua Hebitren Riau KH.Zainal Abidin dalam sambutannya menyampaikan bahwa

melihat dari kebutuhan sebanyak 567 Pondok Pesantren di Provinsi Riau membutuhkan daging minimal sekali dalam seminggu serta mendukung sepenuhnya program yang dilaksanakan oleh Bank Indonesia terhadap Pondok Al-qur’an Al-Majidiyah. “Alhamdulillah Bank Indonesia dalam hal ini DEKS dan BPBRIN UNAIR dapat bekerja sama dengan Pondok Al-Qur’an Al-Majidiyah dalam pengembangan ayam pedaging ( Broiler ) dimulai dari pemeliharaannya hingga pemasarannya yang diutamakan ialah pondok pesantren yang ada di Provinsi Riau,” ucapnya.

Tambah Zuhri lagi, Kunjungan ini secara tidak langsung juga untuk mendorong semangat kemandirian dan inovasi khususnya di kalangan santri, dan para Asatidz juga dapat bermanfaat bagi masyarakat secara umum. “Semoga ini dapat terlaksana dengan baik dan lancar,” harap Zuhri mengakhiri.(met)

About Linda Agustini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *