Minggu , 19 Januari 2025

Peringati HUT ke 25 Tahun, DWP UP Sekretariat DPRD Rohil Taja Lomba Memasak Nasi Goreng

BAGANSIAPIAPI (pekanbarupos.co) – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 25 tahun, Dharma Wanita Persatuan (DWP) UP Sekretariat DPRD Rohil menggelar lomba memasak nasi goreng, Kamis (12/12/24).

Lomba memasak nasi goreng antar bagian itu mengusung tema, ‘penguatan pondasi transformasi organisasi DWP menuju Indonesia emas 2045’.

Sekretaris DPRD Rohil H Sarman Syahroni ST MIP didampingi Ketua DWP UP Sekretariat DPRD Rohil mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaga tali silaturahmi sesama pegawai, memupuk serta membina kekompakan di masing-masing bagian.

Lebih lanjut, kata Sarman, adapun yang menjadi pokok penilaian lomba memasak ini mulai dari kekompakan, kostum, kerapian, kebersihan, tata letak, perpaduan kondimen hingga cita rasa.

Untuk penilaian, DWP UP Sekretariat DPRD Rohil menghadirkan juri dari pelaku kuliner di Bagansiapiapi, ibu Dwi. “Kita hadirkan juri independen. Jadi murni melakukan penilaian terhadap hasil masakan peserta,” katanya.

Untuk peserta lomba, ujarnya, terbagi empat kelompok, yaitu kelompok bagian program/keuangan, kelompok bagian umum, kelompok bagian fasilitas dan kelompok bagian persidangan.

Diakhir penilaian, keluar sebagai juara pertama dimenangkan oleh bagian umum dan kostum terbaik dengan nilai total 502 poin, juara kedua bagian fasilitas 485 poin, juara ketiga bagian program 479 poin dan keempat bagian persidangan 450 poin. (iin)

About Junawan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *