Minggu , 8 September 2024
Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto saat menyerahkan penghargaan kepada Kepala Bappeda Kabupaten Bengkalis Rinto.ist

Kabupaten Bengkalis Raih Terbaik II Pada Pekan Grebek Unmet Need

Tingkat Provinsi Riau Tahun 2024

BENGKALIS (pekanbarupos.co) — Kabupaten Bengkalis kembali menorehkan prestasi di Tingkat Provinsi Riau. Kali ini Kabupaten yang bejuluk Negeri Junjungan berhasil mendapatkan penghargaan terbaik 2 pada kegiatan Pekan Grebek Unmet Need Tingkat Provinsi Riau tahun 2024.

Kegiatan Pekan Grebek Unmet Need yang dilaksanakan serentak di seluruh Kabupaten/Kota se-Provinsi Riau berlangsung selama 15 hari, mulai dari tanggal 13 sampai dengan 27 Februari tahun 2024.

Inovasi Pelayanan Keluarga Berencana (KB) secara serentak yang dilakukan tim PLKB dan medis di lapangan adalah salah satu kunci dari keberhasilan Kabupaten Bengkalis mendapatkan penghargaan tersebut.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Riau SF Hariyanto kepada Kepala Bappeda Kabupaten Bengkalis Rinto, yang juga menjabat selaku Wakil Ketua I Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Bengkalis.

“Terimakasih saya ucapkan kepada kawan-kawan yang telah berupaya dan bertumpus lumus dalam meraih penghargaan ini, semoga kesadaran masyarakat untuk ber-KB di Negeri Junjungan terus meningkat,”pungkasnya. (inf/mil)

About Linda Agustini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *