BAGAN BATU (Pekanbarupos.co) – Jalan Jenderal Sudirman Bagan Batu kota Kecamatan Bagan Sinembah tepatnya di Pajak Lama semakin sempit, Kumuh dan semrawut yang disinyalir menjadi biang kemacetan arus lalulintas.
Pantauan dilapangan Senin (11/2/2025) menerangkan, Sempitnya Jalan tersebut disebabkan akibat Pakir dan pedagang berjualan di badan jalan. Tak sedikit warga masyarakat dan pengguna jalan sering keluh kesah dan resah.
Namun heran nya, Satuan Polisi Pamong Praja ( Satpol PP) Rokan Hilir yang berada di Bagan Batu ini selaku penegak Perda nomor 3 Tahun 2014 tentang ketertiban umum tidak ada tindakan untuk menertibkan.
“Kami heran kenapa satpol PP tidak ada tindakan,” kata Iwan warga Bagan Batu.
Iwan yang berprofesi sebagai tukang becak dan antar jemput anak sekolah inipun mengaku kesal setiap pagi di Pajak Lama selalu terkena macet dan terkadang terlambat di sekolah.
“Ampun pokoknya Pajak lama ini. Parkir nya di badan jalan semua,” kesal Iwan.
Sementara itu Ketua DPP Mapalhi Habib Gultom kepada awak media Posmetro Rohil meminta kepada pemerintah untuk bisa menertibkan pedagang dan parkir yang berjualan di badan jalan.
“Kesemrawutan Pajak Lama ini persoalan lama yang tak kunjung selesai, untuk itu Pemerintah yang baru diharapkan bisa menyelesaikannya,” terang Gultom.
Lanjut Habib Gultom menegaskan, selain persoalan parkir dan pedagang juga kondisi sampah yang bertebaran di sepanjang median jalan menambah kondisi pajak lama semakin lengkap masalahnya.
“Semoga saja masalah ini menjadi atensi bagi pemerintah Rohil yang baru H.Bistamam dan Jhony Charles dengan harapan bisa diselesaikan,”harap Habib Gultom.(met)