BAGANBATU (pekanbarupos.co) — Jalan lintas Sumatra ( Jalinsum) tepatnya di Km 40 ( depan SPBU) Kepenghuluan Pasir Putih Kecamatan Balai Jaya dan km 9 Kepenghuluan Pelita Kecamatan Bagan Sinembah terancam putus.
Pantauan dilokasi, Ahad (21/1), kondisi dua lokasi jalinsum di km 40 Kepenghuluan Pasir Putih Kecamatan Balai Jaya itu terlihat amblas cukup dalam sedangkan di km 9 Bagan Batu longsor akibat tergerus air hujan.
Dua titik lokasi tersebut hingga saat ini belum ada perbaikan oleh dinas terkait, padahal kondisinya sudah sangat berbahaya bagi kendaraan dan mengancam keselamatan pengguna jalan.
Lokasi jalan amblas ( depan SPBU km 40 Balai Jaya) tersebut sudah sering terjadi kecelakaan dan menyebabkan kendaraan terguling. Dan Jalan Lintas Sumatera ini sangat ramai dilalui oleh kendaraan besar dan kendaraan pribadi.
Anggota DPRD Rokan Hilir dapil IV Bagan Sinembah Raly Anugrah Harahap S.Sos MM kepada awak media meminta kepada Balai Pengawas Jalan Nasional ( BPJN) Provinsi Riau agar dapat segera turun dan memprioritaskan perbaikan pembangunan jalan yang amblas dan longsor tersebut.
“Harapan kita BPJN segera melakukan perbaikan kalau tak segera diperbaiki,Jalinsum ini bakal putus,” kata Raly saat melintas dilokasi jalan amblas dan longsor.
Dikatakan Raly yang juga selaku Ketua Komisi A DPRD Rohil ini, Jalan Lintas Sumatera di Rokan Hilir ini merupakan salah satu urat nadi perekonomian masyarakat Rokan Hilir yang menghubungkan Provinsi Riau dan Sumatera Utara. “Jangan sampai Jalan ini putus baru diperbaiki, akibat nya nanti bisa fatal dan kendaraan tak bisa lewat,” kata Politisi Partai Nasdem ini.
Selain amblas dan longsor, tambah Raly, ruas jalan lintas Sumatera sepanjang jalan mulai Perbatasan Sumut hingga Simpang Bukit timah banyak yang rusak dan berlubang akibat intensitas curah hujan yang tinggi. “Kami berharap kepada Kementerian PUPR atau BPJN Riau dapat segera melakukan penanganan dan perbaikan dengan memprioritaskan jalan yang amblas dan rusak itu,” harapnya kembali.(met)