KUBA (pekanbarupos.co) – Setiap sore pusat perbelanjaan di Kecamatan Kubu Babussalam (Kuba), Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau mendapat penjagaan ketat dari aparat Kepolisian Polsek Kubu, Polres Rohil.
Saat memasuki berbuka puasa, sejumlah Personil Kepolisian dari Polsek Kubu turun langsung di Jalan Sudirman, Pasar Tradisional Simpang Pelita, Kepenghuluan Rantau Panjang Kiri untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang ingin berburu takjil yang akan disantap saat buka puasa.
Kehadiran pasukan coklat itu ditengah kerumunan warga yang berburu takjil, seakan menjadi super power bagi warga dalam mendapatkan rasa keamanan. Sehingga masyarakat merasa terlayani dan terayomi dari gangguan Kamtibmas.
Terlihat ditengah padanya warga, berdiri dua orang Personil Polsek Kubu bernama Brigadir Zainudin Usman SH dan Bribda Rino S Naldo secara langsung berdiri di badan jalan dengan mengatur arus lalulintas.
Ramah tamah dan tegur sapa Personil Polsek Kubu kepada masyarakat berhasil menepis penilaian miring terhadap polisi yang dikenal menyeramkan. Bahkan, warga masyarakat tak jarang langsung berdialog dengan personil Polsek Kubu ketika saat membeli takjil di Pasar Pelita.
Personil Polsek Kubu tak bosan-bosan menyampaikan kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan tertib saat berkendaraan, disamping itu juga selalu waspada terhadap pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).
Bukan hanya dari gangguan Kamtibmas yang menjadi perhatian Polisi, sisi kesehatan bagi masyarakat juga menjadi objek utama bagi Polsek Kubu.
Sejumlah pedagang takjil di Pasarkan Pekan Pelita mendapat himbau dari aparat Kepolisian agar selalu menyajikan makanan takjil yang dijual higenis tanpa menggunakan zat pewarna dan pengawet.
Kapolsek Kubu, Iptu Kodam F Sidabutar SH.MH berharap, dengan kehadiran Polri khususnya Polsek Kubu ditengah masyarakat, masyarakat bisa merasa aman dan nyaman di saat berburu takjil untuk dimakan saat berbuka puasa.
“Tentunya, harapan kita, dengan adanya Personil Polsek Kubu selalu hadir di tengah-tengah masyarakat, para pedagang yang berjualan dan masyarakat yang berbelanja takjil dapat lebih merasa aman dan nyaman di Pasar Pekan Pelita,” ujarnya.
Kapolsek berharap, dengan kehadiran Polri berpakaian dinas ditengah masyarakat di harapkan dapat meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap Polri sehingga menunjang program polri yang Prediktif, Responsibilitas, Transparasi dan Berkeadilan (PRESISI) sehingga terpeliharanya Kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Alhamdulillah selama kegiatan berlangsung situasi Keamanan Keselamatan Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas (Kamseltibcarlantas) dan kamtibmas aman dan kondusif,” pungkasnya. (Zul)